Tuesday 22 July 2014

Satu HATI, Cintai Lingkungan


Oleh: Firda Amalia H

Meningkatnya jumlah volume kendaraan tentu meningkatkan pula resiko pencemaran udara karena gas buang yang dihasilkannya. PT. Astra Honda Motor sebagai penyumbang jumlah kendaraan bermotor terbesar di Indonesia telah menunjukkan kepeduliannya terhadap upaya minimalisasi pencemaran udara. Astra Honda Motor sebagai pelopor produk berteknologi injeksi ramah lingkungan.
PT. Astra Honda Motor mengeluarkan sebuah teknologi yang bernama PGM FI. PGM FI adalah singkatan dari Programmed Fuel Injection, merupakan teknologi ramah lingkungan yang terdapat pada motor injeksi Honda. Injeksi/PGM FI adalah teknologi kontrol secara elektrolit yang mampu memasok bahan bakar secara optimum yang dibutuhkan oleh mesin pada setiap kendaraan. Sementara itu, untuk saat ini PT. Astra Honda Motor merupakan satu-satunya perusahaan kendara bermotor di Indonesia yang seluruh produk kendaraanya telah menggunakan mesin injeksi atau Teknologi PGM FI.
Mengapa PGM FI sangat ramah terhadap lingkungan? Karena mesin injeksi Honda memiliki emisi gas buang yang rendah. Teknologi PGM-FI dikendalikan secara elektronik untuk memasok bahan bakar dan oksigen secara tepat sesuai kebutuhan mesin di setiap keadaan. Sistem injeksi ini mengandalkan peran berbagai komponen sensor yang mengirimkan sinyal informasi ke pusat kontrol mesin EMC (Engine Control Module), yang kemudian memberikan sinyal perintah ke komponen keluaran di dalam mesin untuk menghasilkan tenaga optimal secara efisien dengan emisi yang ramah lingkungan.

Teknologi Ramah Lingkungan terdiri dari komponen:
1.              Cylinder Com:  mudah didaur ulang dan dimanfaatkan. Berbahan aluminium karena lebih ringan.
2.              Kanvas Rem dan Kanvas Kopling berbahan Non-absestos.

Ada 7 keunggulan PGM FI, diantaranya ialah:
1.                     Irit bahan bakar
2.                     Tenaga lebih optimal
3.                     Emisi gas buang yang rendah (ramah lingkungan)
4.                     Mesin mudah dihidupkan
5.                     Mudah perawatan
6.                     Menggunakan bahan bakar premium
7.                     Akselerasi lebih responsive

Dengan 7 keunggulan dari teknologi ramah lingkungan PGM FI menjadikan produk Astra Honda Motor paling banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Teknologi PGM FI merupakan teknologi terbaik dan paling ramah lingkungan. Ayo, jangan ragu untuk memiliki Honda PGM FI. Satu HATI, Cintai Lingkungan.

No comments:

Post a Comment